UJI SIFAT PROTEOLITIK ENZIM PEPSIN

B. SIFAT PROTEOLITIK ENZIM PEPSIN
1. Tujuan
Menganalisis dan membuktikan sifat proteolitik enzim pepsin
2. Prinsip
Pepsin merupakan enzim proteolitik dan memiliki pH optimum 1,4. Pada pH 5 menjadi tidak aktif dan pada medium bersifat alkalis enzim menjadi rusak.
3. Alat dan Bahan
a. Alat
1)      Tabung reaksi
2)      Penangas air
3)      Termometer
4)      Pengukur waktu
5)      Rak tabung reaksi
6)      Pipet tetes
7)      Spirtus
8)      Korek api
9)      Kertas label
b. Bahan
1)      Larutan pepsin
2)      HCl 0,4 %
3)      Serbuk albumin
4)      Aquades 


4. Langkah Kerja
a.    Alat dan bahan disiapkan
b.   Tabung reaksi diberi label 1, 2, 3, dan 4. Kecuali tabung 5 hanya untuk pepsin yang dididihkan dengan menggunakan spirtus.
c.    Serbuk albumin dimasukkan ke dalam masing-masing tabung reaksi dengan jumlah yang sama.
d.   Berikut perbedaan perlakuan:
e.    Tabung nomor 1 ditambahkan 2 ml pepsin dan 2 ml HCl 0,4 %
f.    Tabung nomor 2 ditambahkan 2 ml pepsin dan 3 ml aquades
g.   Tabung nomor 3 ditambahkan 2 ml aquades dan 2 ml HCl 0,4 %
h.   Tabung nomor 4 ditambahkan 2 ml pepsin yang sudah dididihkan dan 2 ml HCl 0,4 %
i.     Semua zat yang ada pada setiap tabung reaksi dihomogenkan.
j.     Keempat tabung reaksi dimasukkan ke dalam penangas air yang suhunya telah diukur 38° C selama 30 menit.
k.   Setelah 30 menit tabung reaksi diambil dari penangas air dan diamati perubahan yang terjadi pada setiap tabung
l.     Hasil pengamatan dicatat.
5. Hasil Pengamatan dengan albumin
No. tabung
Bahan yang terkandung
Perubahan yang terjadi
Awal
Akhir
1.
2 ml pepsin + 2 ml HCl 0,4%
-
+
2.
2 ml pepsin + 3 ml aquades
-
-
3.
2 ml aquades + 2 ml HCl
 0,4 %
-
-
4.
2 ml pepsin yang dididihkan + 2 ml HCl 0,4 %
-
-

              Keterangan:  - : tidak larut                + : Larut 

7. Pembahasan
Pada tabung reaksi 1, albumin yang ditambahkan pepsin dan HCl menunjukkan hasil reaksi positif yaitu serbuk albumin terurai oleh pepsin. HCl dianalogikan sesperti dalam lambung kita yang bersifat asam, keadaan inilah yang membuat enzim pepsin di lambung bekerja. Pepsin merupakan enzim proteolitik yang memiliki pH optimum 1,4. Jika enzim bekerja optimum, gumpalan albumin akan hilang. Pada percobaan kali ini, albumin pada tabung satu tetap menggumpal namun ada sedikit yang terurai. Hal ini terjadi bisa karena enzimnya telah rusak. Sedangkan pada tabung reaksi lainnya menunjukkan reaksi negative karena gumpalan albumin tetap ada setelah pemanasan. Tabung reaksi 2 yang ditambahkan pepsin dan aquades tidak bereaksi karena keadaannya tidak asam. Pada tabung reaksi 3 jelas tidak bereaksi karena tidak ditambahkan enzim pepsin. Pada tabung keempat pepsin yang dididihkan justru akan merusak enzim sehingga tidak bekerja optimum.
8. Kesimpulan
a.    Enzim pepsin bekerja optimum (reaksi positif) pada keadaan lingkungan asam.
b.   Jika pada lingkungan dengan pH 5, enzim pepsin tidak aktif karena rusak
c.    Enzim pepsin yang sudah rusak tidak dapat menguraikan serbuk albumin dan protein lainnya. 





#BIOLOGI #MAHASISWA BIOLOGI #MAHASISWIBIOLOGI #TUGASBIOLOGI #BILOGYTASK #LOVEBIOLOGI  #ARTIKELBIOLOGI #ARTIKELMAKHLUKHIDUP
#HASILPRAKTIKUENZIM #PRAKTIKUMBIOLOGI #PRAKTIKUMKULIAH

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PEMBUATAN 100 ml LARUTAN ALKOHOL DENGAN KONSENTRASI 50%

makalah yoghurt

UJI BENEDICT