LAMINARIA JAPONICA

Assalamualaikum... smester 3 kemarin saya membuat sebuah buku kedua saya :) mengenai Laminaria japonica. Mau share sedikit nih tentang spesies yang digunakan sebagai bahan makanan, kosmetik wah pokonya banyak manfaatnya.. :)
Kingdom  : Protista
Divisio      : Phaeophyta
Classis      : Heterogeneratae
Ordo         : Laminariales
Familia     : Laminariaceae
Genus       : Laminaria
Species     : Laminaria japonica
     Laminaria japonica dikenal dengan nama berikut di berbagai negara: "kelp" di Eropa dan Amerika Utara, "kombu" (kain besar) di Jepang dan "Haidai" (pita laut) di Cina.
Laminaria japonica (kombu) memiliki thallus yang terdiri dari holdfast (bentuk mirip akar) yang digunakan untuk melekat pada substrat, Stipe (bentuk mirip batang) yang berukuran pendek dan blade (bentuk mirip lembaran daun). Blade berbentuk seperti sabuk yang panjangnya mencapai satu meter dengan luas 10-20 cm. Bagian pinggir Blade berombak dan terlihat tumpang tindih, terlihat tebal di tengah dan tipis di bagian pinggirnya. Sementara stipe berfungsi untuk menyokong bagian blade dan thallus secara keseluruhan agar tetap kokoh.
Kombu tumbuh di zona beriklim air dingin. Bagian yang mirip akar (holdfast) yang menempel pada substrat terdapat di daerah sublitoral. Distribusi terdalam adalah sekitar 10 m, atau lebih, tergantung pada kekeruhan air laut. Penyebarannya di wilayah Asia-Pasifik sampai ke pantai barat laut dari Samudera Pasifik. Hal ini ditemukan di sepanjang pantai utara laut Jepang dari pulau utara Hokaido dan wilayah pesisir dekat pegunungan kinkazan, pulau Honsh, di sepanjang garis pantai utara laut Okhotsk, hingga ke Wonsan di Semenanjung Korea.
Seperti disebutkan sebelumnya, rumput laut Jepang (Kombu) adalah spesies yang hidup di air laut yang beriklim dingin (tropis), dengan demikian ketika suhu air laut mencapai > 23 ° C, sebagian besar Blade (lembaran mirip daun) pada Kombu akan membusuk dan hanya bagian akar (holdfast) yang dipertahankan selama musim panas. Ketika suhu air laut menurun hingga 23 ° C akan membentuk sporangia, setelah melepaskan zoospora, daun yang lama akan mati. Dengan demikian, masa hidup alami rumput laut Jepang 2 tahun di dua musim dingin; Namun, dalam kondisi budidaya, rumput laut hanya dipelihara melalui satu musim dingin.
3.6 Peranan
Laminaria japonica digunakan untuk keperluan industri, untuk tujuan medis, untuk konsumsi manusia dan sebagai pakan ternak. Produk utama yang diekstrak dari Laminaria adalah: iodine, algin dan manitol. Yodium ditambahkan ke garam dan makanan lain untuk mencegah gangguan kelenjar tiroid dan penyakit gondok. Algin merupakan hidrokoloid atau phycocolloid yang terbuat dari ekstraksi alginat atau asam alginat. Selain itu juga digunakan dalam industri tekstil, percetakan, medis dan makanan. Manitol digunakan sebagai obat anti-depresi di negara-negara Asia.
dimana rumput laut yang diolah menjadi berbagai macam makanan. Selain itu, Laminaria digunakan di Cina sebagai pakan ternak untuk ayam dan sapi. Untuk tujuan ini Laminaria kadang-kadang diolah menjadi sebuah produk yang disebut "lameal" (Laminaria meal), analog dengan makan ikan atau soymeal meskipun rendah kadar protein. Di Jepang, Laminaria japonica atau yang lebih dikenal dengan sebutan kombu ini telah diolah menjadi berbagai macam makanan. Di Cina sebagian besar dari algin dan manitol diekstraksi dari Laminaria yang diekspor. Sebagian kecil hasil produksi Laminaria digunakan untuk membuat bahan makanan untuk konsumsi manusia. Di Korea, Laminaria japonica digunakan juga sebagai bahan utama kosmetik.

INI HANYA REVIEW SAJA, selengkapnya ada di Laboratorium Struktur Tumbuhan UPI Bandung ya



#BIOLOGI #MAHASISWA BIOLOGI #MAHASISWIBIOLOGI #TUGASBIOLOGI #BILOGYTASK #LOVEBIOLOGI  #ARTIKELBIOLOGI #ARTIKELMAKHLUKHIDUP
#LAMINARIAJAPONICA

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PEMBUATAN 100 ml LARUTAN ALKOHOL DENGAN KONSENTRASI 50%

makalah yoghurt

UJI BENEDICT